News

Genre Musik DJ Terbaru yang Digemari: Future Bass

0

Perkembangan dunia musik terjadi sangat cepat seiring dengan pesatnya teknologi. Sementara dahulu genre yang umum kita ketahui tidak jauh dari pop, rock atau jazz, kini ada genre baru yang sedang hits. Future bass adalah nama genre musik DJ terbaru yang akan kami bahas di sini. Lalu seperti apa future bass itu?

future bass merupakan istilah payung untuk genre atau teknik dalam electronic dance music yang menekankan pada suara bass synthesizer yang dimodulasi. Genre ini diperkenalkan ke publik oleh Flume, Lido, Wave Racer dan Cashmere Cat. Genre ini mulai terkenal pada pertengahan 2010an oleh musisi, seperti Louis the Child, Marshmello, Martin Garrix, Mura Masa dan San Holo.

Genre musik DJ terbaru ini benar-benar mulai meledak pada 2016. Future bass mengambil awal gaya dari musik bass, footwork, EDM trap dan dubstep. Genre ini berasal dari Inggris dan Amerika Serikat. Untuk menguasai genre musik DJ terbaru ini, kalian mesti membekali diri dengan instrumen musik, yang mencakup digital audio workstation, keyboard, synthesizer, sampler, music sequencer dan gitar.

Future bass mempunyai beberapa ciri khas. Gelombang suara seringkali dimodulasikan dengan memakai otomatisasi atau goyangan frekuensi rendah yang mengontrol cutoff dari penyaring audio (biasanya penyaring low atau high-pass) guna menyesuaikan dengan bentuk gelombang yang pada akhirnya menciptakan efek goyang pada parameternya.

Track dalam future bass dengan pengaruh musik pop mainstream acapkali memakai paduan nada supersaw, sementara itu underground track cenderung menyukai percobaan dengan cara mencampurkan instrumen asli ke dalam lagu dan memakai banyak jenis suara yang berbeda.

Salah satu rilis album yang menggunakan genre musik DJ terbaru ini adalah album Glass Swords karya Rustie yang diterbitkan pada 2011. Future bass kini terkenal di Inggris Raya, Amerika Serikat, Jepang, Tiongkok, Korea dan Australia.

Demikian sekelumit tentang genre future bass. Sudahkah kalian mendengarkan aliran musik baru ini? Apakah yang kalian suka atau tidak sukai dari genre musik DJ terbaru ini?

 

Fungsi tap tempo pada DJ Mixer Pioneer

Previous article

Gunakan Beatport untuk mengecek musik DJ terbaru

Next article

You may also like

Comments

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in News